Film Honeymoon Mengangkat Tentang Sindrom Vaginismus

Film Honeymoon Mengangkat Tentang Sindrom Vaginismus

Film Honeymoon, sebuah film komedi romantis, film yang ditulis oleh Diana Ali Baraqah, menceritakan tentang Farah (Shereen Sungkar) yang mempunyai sindrom Vaginismus yaitu trauma masa lalu yang pernah dialami Farah setelah menyaksikan tragedi pemerkosaan sahabatnya sehingga menyisakan memori buruk pada dirinya terhadap seks..
Melalui jalinan kisah yang ringan dari 3 sahabat pria dan 3 wanita dengan latar belakang yang berbeda, film Honeymoon membuka mata kita tentang pengertiaan bahwa jodoh adalah rahasia di tangan Tuhan.

Film Honeymoon

Film Honeymoon Mengangkat Tentang Sindrom Vaginismus

"Di film ini (Honeymoon) menceritakan tentang 3 pria dan 3 wanita dengan latar belakang yang berbeda, bagaimana mereka berkolaborasi dan  akhirnya menemukan solusi dalam menghadapi problematik yang ada, "ujar Chad Parwez selaku produser  saat ditemui di Planet Hollywood, Jakarta Selatan, Senin (03/06/2013).
Findo Purwono,  selaku sutradara sangat tertarik mengarap film ini, karena banyak permasalahan unik di cerita film tersebut.
"Saya tertarik membuat film ini, karena permasalahannya unik dalam cerita ini dan berkembang menjadi problematik hubungan suami istri yang sangat dasyat," jelas Findo.
Film Honeymoon disutradari oleh Findo Pirnomo, sedangkan musik dikerjakan oleh Joseph S Djafar.
Di film ini juga melibatkan banyak pemain diantaranya Shireen Sungkar, Al Fathir Muchtar, Nino Hernanez, Sylvia Fully, Ardina Rasti, Wakid Khalid, Meriam Belina, Jaja Mihardja, Lydia Kandau, Carolin Elodie, Indra Bekti, Dr Boyke, Fera Feriska.

Film Honeymoon Mengangkat Tentang Sindrom Vaginismus



Previous
Next Post »